Selasa, 07 Juni 2016

berita bola: Inggris diminta tetap tenang hadapi lawan pertama

Diposting oleh blogger
Inggris diminta tetap tenang hadapi lawan pertama

Inggris diminta tetap tenang hadapi lawan pertama, info terbaru dari Bolapro Inggris diminta tetap tenang hadapi lawan pertama untuk anda yang Pro Bola, Berikut ini adalah berita sepak bola terbaru dengan judul Inggris diminta tetap tenang hadapi lawan pertama, selain itu masih banyak lagi berita bola lainnya pastinya update terbaru dan sedang hangat untuk dibicarakan. Dan dibawah ini adalah hasil skor akhir dan klasemen sementara selengkapnya
Bolapro
Bolapro.org – Setelah meraih tiga kemenangan dalam tiga laga persabatan, Inggris akan menjalani kompetisi Euro 2016. Lawan pertama yang akan mereka hadapi adalah Rusia.

Inggris meraih kemenangan atas Turki (2-1), Australia (2-1), dan Portugal (1-0) dalam tiga laga persahabatan. Tiga kemenangan tersebut, kata Adam Lallana, membuat timnya percaya diri menghadapi lawan pertama di Piala Euro 2016 yaitu Rusia.

Inggris akan menghadapi Rusia di Marseille, 11 Juni 2016 waktu setempat. Lallana juga mengingatkan rekan-rekannya agar tidak tegang menghadapi laga perdana tersebut.

“Bakal selalu ada tekanan yang mengelilingi, tapi jika kami fokus, dan tidak terlalu terbawa emosi, saya yakin kami akan baik-baik saja,” ujar Lallana seperti dilansir Sky Sports.

“Bakal ada tiga pertandingan di sini dan saya yakin, dengan enam atau tujuh poin, kami bakal lolos. Kami tinggal fokus laga per laga saja.”

Inggris tergabung di Grup B bersama Rusia, Wales, dan Slovakia. Kendati pun jarang tampil luar biasa di sebuah turnamen besar, Inggris tetap akan menghadapi ekspektasi dari para pendukungnya sendiri.

“Jelas akan ada ekspektasi yang mengharapkan Inggris tampil bagus. Tapi, sebagai pemain, yang perlu kami lakukan adalah tetap fokus pada pekerjaan di depan mata,” kata Adam Lallana.

Inggris terakhir kali melaju ke semifinal Piala Euro pada 1996, ketika turnamen empat tahunan itu digelar di negara mereka sendiri. Setelahnya, prestasi terbaik mereka adalah dua kali lolos ke perempatfinal pada 2004 dan 2012.



Berita Bola Bolapro.org | Terkini -
Inggris diminta tetap tenang hadapi lawan pertama, Sumber: Berita Bola dipublish oleh Bolapro untuk anda yang ProBola

0 komentar:

Posting Komentar