Selasa, 07 Juni 2016

berita bola: Nama Baru Muncul, PSSI Belum Bisa Putuskan Pelatih Timnas U-19

Diposting oleh blogger
Nama Baru Muncul, PSSI Belum Bisa Putuskan Pelatih Timnas U-19

Nama Baru Muncul, PSSI Belum Bisa Putuskan Pelatih Timnas U-19 menjadi update berita Sepak Bola Indonesia terkini dari Bolapro.org yang mencoba untuk menyajikan info terbaru seputar Bola Indonesia dan kali ini Nama Baru Muncul, PSSI Belum Bisa Putuskan Pelatih Timnas U-19 menjadi ulasan yang akan kita bahas. Dapatkan Ragam berita bola Indonesia Uptodate hanya di Bolapro Memang untuk anda yang Pro Bola.

Nama Baru Muncul, PSSI Belum Bisa Putuskan Pelatih Timnas U-19

PSSI masih belum memutuskan siapa orang yang akan menjadi pelatih timnas U-19. Padahal, persiapan timnas untuk mengikuti ajang internasional sudah semakin mepet.

Sebagaimana diketahui, agenda terdekat skuat Garuda Muda berlaga di Piala AFF U-19 2016 yang akan berlangsung di Vietnam pada bulan September. Namun, hingga kini timnas belum ada persiapan sama sekali untuk ajang sepakbola terbesar di Asia Tenggara tersebut.

Sebenarnya beberapa waktu lalu, PSSI sudah menunjuk Fakhri Husaini sebagai pelatih timnas U-19. Tetapi, ia menolak tawaran dari induk sepakbola Indonesia itu karena berbagai faktor.

Akibatnya, PSSI mesti memutar otak untuk mencari sosok lain untuk menangani timnas. Nama Sutan Harhara pun keluar menjadi kandidat terkuat pelatih timnas, namun beberapa hari yang lalu Sutan baru saja teken kontrak menjadi arsitek Persela Lamongan.

Alhasil, beberapa nama kandidat baru muncul ke permukaan sebagai juru racik taktik timnas. Mulai dari Jafri Sastra, Widodo Cahyono Putro, Eduard Tjong, Jan Saragih, dan terakhir Rudy Eka Priyambada.

Tetapi menurut salah satu tim panel PSSI, Emral Abus, pihaknya belum bisa mengambil keputusan soal pelatih timnas U-19. Pasalnya, dari sejumlah nama yang ada sudah menolak tawaran yang diberikan oleh PSSI.

“Soal Jafri dan Widodo, kami sudah dapat konfirmasi bahwa keduanya ingin fokus ke klub. Eduard Tjong baru saja kami hubungi dan belum ada jawaban,” kata Emral saat dihubungi wartawan.

“Terkait Rudy serta Jan, namanya harus didaftarkan dulu ke PSSI. Rudy memang selama ini kami ketahui sudah mengantongi lisensi kepelatihan kategori A. Tapi, setahu saya namanya belum terdaftar di PSSI,” ia menambahkan. (Goal Indonesia)



Berita Bola Indo Terbaru | Dari Bolapro

Terima kasih anda telah menyimak berita bola Indonesia yang berjudul Nama Baru Muncul, PSSI Belum Bisa Putuskan Pelatih Timnas U-19 semoga post di atas belum basi untuk dipublish dihalaman ini.

0 komentar:

Posting Komentar